Makanan Khas Medan Super Enak

Medan memiliki keistimewaan dan perbedaan tersendiri, mulai dari warganya, tempat wisatanya dan makanan khasnya. Dengan beragam cita rasa, kualitas dan bahan, setiap makanan khas medan memiliki keunikan masing masing mulai dari manis, asin dan bahkan belum pernah kamu rasakan. Ingin berkunjung ke Medan tetapi belum tau makanan khasnya? Mending cari tau dulu, disini sudah ada rangkumanan beberapa makanan khas Medan yang super duper enak.

Sate Padang Medan

Hasil gambar untuk sate padang medan

Sate Padang memakai bahan daging sapi, lidah, atau jerohan (jantung, usus, dan tetelan) dengan bumbu kuah kacang kental (mirip bubur) ditambah cabai yang banyak sehingga rasanya pedas.
Sate padang panjang dibedakan dengan kuah sate nya yang berwarna kuning sedangkan sate pariaman kuahnya berwarna merah. Rasa kedua jenis sate ini juga berbeda. Sedangkan sate Padang mempunyai bermacam rasa perpaduan kedua jenis varian sate di atas.

Soto Medan

Hasil gambar untuk soto medan

Hampir disetiap daerah Indonesia memiliki soto khasnya masing-masing. Ada soto betawi, soto lamongan, soto kudus, dan soto-soto lainnya.
Di Medan ternyata juga ada lho makanan soto yang menjadi khas di kota tersebut, namanya adalah soto Medan. Meskipun sama-sama soto, tetapi soto medan mempunyai satu cita rasa yang berbeda dengan soto lainnya.
Kalau saya sihh sangat suka dengan soto medan karena rasanya yang sangat berbeda dan enak sekali gays. Cobain dehh kalau gak percaya.
Saksang

Hasil gambar untuk saksang
Bagi penikmat kuliner non-halal, salah satu sajian yang harus dicoba di Medan adalah saksang. Saksang adalah makanan berkuah berbahan utama daging babi, atau kerbau. Daging tersebut kemudian dicincang kasar dan dibumbui menggunakan rempah dan santan. Saksang disajikan dengan menggunakan darah hewan yang dimasak, ataupun hanya menggunakan rempah-rempah biasa.

Lontong Medan

Hasil gambar untuk lontong medan

Memulai hari yang baru di kota Medan pasti jauh lebih nikmat dengan mencicipi kuliner khasnya. Sajian yang wajib kamu coba adalah lontong Medan – makanan yang biasa disantap saat sarapan. Kudapan yang gurih ini bisa dijumpai dengan mudah di hampir semua jalanan kota Medan.

Kolak Durian

Hasil gambar untuk kolak durian


Medan juga bisa dikenal dengan Kota Durian. Hal ini dikarenakan Medan menjadi salah satu kota penghasil buah durian yang lengit, manis, dan wanginya yang khas. Siapapun yang datang ke Medan harus menjajal beragam kuliner yang terbuat dari bahan utamanya yaitu durian, salah satunya adalah kolak durian.
Kolak durian merupakan makanan khas Medan yang disajikan bersama ketan putih yang sudah dikukus, pisang kepok, dan jagung manis rebus. Untuk kuah kolaknya dibuat dari campuran santan kelapa dan gula aren atau gula merah.
Lemang 
Hasil gambar untuk lemang
Lemang adalah penganan dari beras ketan yang dimasak dalam seruas bambu, setelah sebelumnya digulung dengan selembardaun pisang. Gulungan daun bambu berisi beras ketan dicampur santan kelapa ini kemudian dimasukkan ke dalam seruas bambu lalu dibakar sampai matang. Lemang lebih nikmat disantap hangat-hangat.
Bakso Lembu

Hasil gambar untuk bakso lembu

Makanan khas Medan yang selanjutnya yaitu bakso yang dibuat dengan cara campuran, daging lembu, tepung, dan bumbu. Rasanya tentu gak kalah dengan bakso-bakso yang ada di daerah lainnya, karena bakso ini bisa menggoyang lidah kalian hehe. Kalian suka yang mana?

THANK YOU 

HAVE A NICE DAY



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Makanan Khas Jawa Yang Terkenal Enak

Makanan Luar Negeri Yang Terkenal

Makanan Khas Sunda Bikin Ngiler